Tinjau Vaksinasi, Wakapolda Sumbar ke Sutera

oleh
75 dibaca
contoh iklan banner 728x90

Dalam kesempatan itu, Wakapolda juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang sudah hadir untuk melaksanakan vaksinasi.

“Tolong sampaikan pengalaman dan pesan positif kepada keluarga, tetangga dan masyarakat luas bahwa vaksinasi aman dan halal,” kata Wakapolda Sumbar.

Tak lupa, Brigjen Pol Edi Mardianto menyampaikan apresiasi kepada seluruh tenaga kesehatan pada umumnya dan tim vaksinator yang telah berdedikasi tinggi, serta dengan tulus ikhlas melaksanakan tugas sebagai vaksinator. “Pahala bagi bapak ibuk sekalian yang telah berjuang mencapai target vaksinasi akhir tahun ini,” ujarnya.

Selanjutnya dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Pessel Apt. Rudi Hariyansyah, S.Si juga menyempatkan sambutannya, pihaknya optimis di wilayah Pesisir Selatan mampu menuntaskan seluruh target vaksinasi akhir tahun 70%.

Baca Juga:  Kemanunggalan TNI Bersama Rakyat Harus Tetap Terjalin

“Berdasarkan peningkatan capaian target vaksinasi dari Oktober baru 11%, kemudian awal November melonjak menjadi 38,1 %. Kita optimis mampu menuntaskan vaksinasi diakhir tahun ini,” katanya.

Lanjut Rudi, tingginya peningkatan capaian target vaksinasi tersebut tidak terlepas dari tingginya dukungan semua pihak yang selalu bersinergi dalam berpacu mengejar target vaksinasi.

Pesan kepada Forkopimca Sutera dan semua wali nagari agar sama-sama bersinergi sekuat tenaga untuk mencapai target 70% seperti yang ditetapkan pemerintah Kabupaten Pessel dan Nasional.